Agam, Amakomedia.com – Di luar dugaan, petinju putri asal Kabupaten Agam, Dinda Fahmi Rahmadani melaju ke babak semifinal.
Atlet asal SMKN 2 Lubukbasung, Agam yang bertanding di kelas 54 kg putri dipastikan melaju ke semi final setelah hasil drawing jadual pertandingan, Minggu, (2/11/2025) malam.
Di semi final nanti, Dinda akan melawan petinju hasil babak penyisihan di kelas 54 kg putri.
Informasi dari pelatih tinju Pertina Agam, Rahmad Faisal, menerangkan, walau sempat berpolemik Minggu malam, namun panitia berhasil menetapkan jadual pertandingan yang akan dimulai Senin ini.
“Jadi, kini kami menunggu lawan tanding babak penyisihan,” jelas Rahmad Faisal.
Untuk pertandingan sendiri, akan digelar di gedung olahraga GBK Jakarta. (*)
