Pasbar, Amakomedia.com – Sejumlah nelayan yang ada di Kecamatan Sasak, Kabupaten Pasamab Barat (Pasbar) mendapat edukasi dari Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sumbar.
Edukasi yang diberikan DKP Sumbar pada Sabtu (19/10/2024) ini berkaitan dengan sosialisasi perizinan kapal perikanan. Dinas ini sekaligus membuka gerai perizinan di tempat itu.
Kepala Dinas DKP Sumbar, Dr Ir Reti Wafda, M.Tp menyebutkan, dinasnya memiliki peranan penting dalam pengelolaan sumber daya perikanan yang berkelanjutan.
“Salah satu langkah strategis yang diambil adalah pelaksanaan Gerai Perizinan Kapal Perikanan. Ini memudahkan nelayan soal kepemilikan kapal perikanan,” kata Reti.
Dengan adanya izin kepemilikan kapal perikanan ini, sebut Reti, jelas dapat mendukung upaya peningkatan daya saing serta keberlanjutan usaha di sektor perikanan.
Ia menerangkan, gerai perizinan ini tidak hanya tawarkan pelayanan yang lebih cepat, tapi juga memberikan informasi terkait regulasi dan kebijakan perikanan yang berlaku.
“Dengan adanya gerai ini, nelayan dan pemilik kapal di Pasbar dapat langsung berkonsultasi dan mengurus perizinan tanpa harus jauh-jauh ke pusat pemerintahan,” ungkap Reti.
Hal ini, jelasnya, merupakan langkah proaktif dalam memberdayakan masyarakat pesisir dan meningkatkan pariwisata bahari yang sejalan dengan visi pengembangan wilayah.
Selain itu, tambah Reti, kegiatan ini berfungsi sebagai sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya perizinan dalam menjaga kelestarian sumber daya laut.
Dengan memiliki izin yang sah, diharapkan akan muncul kesadaran di kalangan nelayan tentang tanggung jawab mereka dalam menjaga ekosistem laut dan mematuhi ketentuan yang ada.
Melalui inisiatif ini, terangnya, pihak DKP Sumbar tidak hanya berkontribusi dalam pengembangan ekonomi lokal tetapi juga berkomitmen terhadap kelestarian lingkungan.
Reti sangat berharap, dengan gerai perizinan kapal perikanan di Pasbar ini bisa jadi wadah yang efektif untuk meningkatkan kualitas pengelolaan sumber daya perikanan di masa depan.
Hadir dalam kegiatan ini KSOP, DPMPTSP Sumbar, Dinas Perikanan dan aparat pemerintahan di Pemkab Pasbar. (dpg)