Padang, Amakomedia.com – Sebanyak empat koridor Trans Padang dilaporkan tidak beroperasi pada Kamis (2/1/2025).
Akun media sosial resmi Trans Padang, @official_transpadang.psm, menuliskan terkait pengumuman penghentian sementara layanan Trans Padang ini.
Tentu sama tidak beroperasinya empat koridor moda massal ini menimbulkan pertanyaan di kalangan masyarakat.
Salah seorang operator Trans Padang Ajo Boneh menjelaskan, bahwa penghentian layanan sementara ini bukan disebabkan aksi mogok kerja atau permasalahan gaji.
“Saat ini terkendala di kontrak, bagaimana kami bisa jalan jika tidak ada kontrak baru,” ungkap Ajo Boneh.
Lebih lanjut ia menjelaskan saat ini sedang dilakukan pembahasan terkait perpanjangan kontrak dengan pihak pengelola Perumda PSM.
“Kalau urusan kontrak selesai, langsung akan kembali berpartisipasi,” lanjutnya.
Ia menambahkan bahwa ada empat koridor yang kontraknya telah habis yakni koridor Trans Padang 2, 3, 5, dan 6.
Dengan demikian, empat koridor Trans Padang (2, 3, 5, dan 6) berhenti beroperasi karena masalah administratif.
Terkait kontrak kerja antara operator dan pihak Perumda PSM selaku pengelola telah habis, menjadikan empat koridor itu sementara berhenti beroperasinya.
Sementara, pihak operator meminta maaf atas ketidaknyamanan itu dan berjanji segera mengoperasikan kembali Trans Padang setelah permasalahan kontrak selesai. (*)