Padang, Amakomedia.com – Kebakaran terjadi di gudang penyimpanan barang lantai dasar bangunan Hotel
Universitas Negeri Padang (UNP), Rabu siang (11/9/2024).
Dari kejadian itu, tidak ada korban jiwa, namun pihak hotel alami kerugian yang diperkirakan mencapai Rp5 juta.
Kepala Bidang Operasional dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam (Damkar) Kota Padang, Rinaldi menyebutkan, kebakaran itu terjadi sekira pukul 13.18 WIB
“Peristiwa kebakaran diketahui dari salah seorang saksi, kemudian memberitahukan pada Damkar Padang,” ujar Rinaldi.
Mengatasi kebakaran ini, sebutnya, pihak Damkar menurunkan 4 unit mobil pemadam kebakaran dan 40 personel.
Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Kerugian akibat kebakaran ini diperkirakan mencapai sekitat Rp5 juta,” jelas dia. (*/dpg)
Petugas Damkar Padang memadankan api yang membakar gudang penyimpanan di lantai dasar Gedung Hotel
UNP, Rabu siang (11/9/2024). IST