Agam. Amakomedia.com – Seorang pria lanjut usia (Kakek) ditemukan pagi hari oleh tetangganya dalam kondisi terkapar berlumuran darah dan diduga telah dianiaya perampok pakai balok.
Kejadian terjadi di warung milik kakek ini di Nagari Panampuang, Kecamatan Ampek Angkek, Agam, Minggu (2/2/2025).
Informasi yang dihimpun, korban ditemukan pagi hari oleh tetangganya dalam kondisi terkapar berlumuran darah dan diduga telah dianiaya perampok pakai balok.
Sementara kedai tersebut berada dalam kondisi acak-acakan. Belum diketahui berapa kerugian material akibat kejadian ini.
Akhirnya kakek tersebut dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. Sementara kedai tersebut telah diberi garis polisi.
Kapolsek IV Angkat Canduang Iptu Imtaskha mengatakan pihaknya masih mendalami dan menyelidiki kasus tersebut.
“Masih dalam penyelidikan,” ucapnya. (*)